Persahabatan adalah hal yang paling penting bagi para remaja sekarang.
Sahabat adalah orang yang selalu ada buat kita. Disaat senang maupun susah, bahagia maupun sedih, dan suka maupun duka.
Sahabat bagaikan tong sampah, tempat buangan curahan hati disaat kita sedih. Dan sahabat bagaikan bunga yang selalu memberikan harumnya kepada para lebah. Yang artinya sahabat selalu memberikan support yang positif kepada kita.
Tapi mengapa seringkali kita mendapatkan seorang sahabat, dia malah menusuk kita dari belakang?
Apakah itu yang disebut sahabat?
Menurut gue, sahabat itu selalu rela mengorbankan apapun termasuk perasaannya. Sahabat gak pernah menjelek2an sahabatnya sendiri dan sahabat selalu solid.
Banyak disekitar kita yang bersahabat ataupun soulmate.
Kita senang,jika orang lain menganggap kita sahabatnya. Tapi kita harus tahu, mengapa dia bisa mau menganggap kita sahabatnya. Karena banyak sekali disekitar kita yang bersahabat dikarenakan popular, cantik, pintar, punya banyak cowo, yang punya banyak temen cowo, kaya dsb. Jarang seorang sahabat menerima apa adanya di zaman sekarang ini. Sejujurnya gue juga pernah mengalami hal yang sama.
Banyak persahabatan yang terputus akibat cinta. Banyak cewe yang bertengkar dengan sahabatnya akibat kecemburuan karena mereka sama2 menyukai cowo yang sama. Banyak sudah persahabatan yang terputus akibat keegoisan masing2.
Apakah masih ada sebuah persahabatan yang abadi, yang benar2 solid, yang menerima apa adanya, mempercayai dengan sepenuh hati,dan tak percaya pada gosip2 kacang yang beredar?